JARINGAN KOMPUTER
Jaringan computer adalah himpunan interkoneksi 2 komputer atau lebih untuk bertukar data atau informasi melalui media perantara. Informasi berupa data akan mengalir dari satu computer ke computer lainnya atau dari satu computer ke perangkat lain, sehingga masing-masing computer yang terhubung bisa saling bertukar data atau berbagi perangkat keras.
Klasifikasi Jaringan Komputer :
o Berdasarkan Area (jangkauan geografis)
* LAN (Local Area Network) yaitu jaringan local yang dibuat pada area tertutup misalnya satu gedung atau dalam 1 ruangan. LAN biasa digunakan untuk jaringan kecil yang menggunakan resource bersama-sama.
* MAN (Metropolitan Area Network) merupakan jaringan yang mencakup satu kota besar bahkan satu provinsi
* WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan dengan cakupan lebih luas dari MAN, meliputi satu kawasan, satu negara, satu pulau bahkan satu benua. Contohnya jaringan GSM seperti PT. Indosat dan lain-lain
* Internet adalah interkoneksi jaringan-jaringan computer yang ada di dunia. Cakupannya mencapai 1 planet, malah tidak menutup kemungkinan untuk antar planet.
Gambaran kira-kira tentang luas area cakupan LAN, MAN, WAN dan Internet :
Jarak / cakupan
(meter) Contoh Jenis
10 s/d 100 Ruangan LAN
100 s/d 1000 Gedung LAN
1000 s/d 10.000 Kampus LAN
10.000 s/d 100.000 Kota MAN
100.000 s/d 1.000.000 Negara WAN
1.000.000 s/d 10.000.000 Benua WAN
>10.000.000 Planet Internet
o Berdasarkan Media Penghantar
* Wire Network merupakan jaringan computer yang menggunakan kabel sebagai media penghantar. Kabel berfungsi dalam mengirim informasi dalam bentuk sinyal listrik antar computer.
* Wireless Network merupakan jaringan tanpa kabel yang menggunakan media penghantar gelombang radio. Untuk menghubungkan antar computer menggunakan gelombang elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi antar computer jaringan. Frequensi yang digunakan pada radio untuk jaringan computer biasanya menggunakan frequensi 2,4 GHz – 5,8 GHz.
o Berdasarkan Fungsi
* Client server adalah jaringan computer yang slah satu(boleh lebih) computer difungsikan sebagai server dan lainnya sebagai computer client. Komputer client sebagai perantara untuk dapat mengakses data pada computer server, dan computer server menyediakan informasi yang diperlukan oleh computer client.
* Peer to Peer adalah jaringan computer dimana setiap computer dapat menerima maupun memberikan access dari atau ke computer lain.
Sumber : www.wikipedia.com, buku Jaringan Komputer penerbit "Informatika"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar